Open/Close Menu

Saat ini, kegiatan operasi plastik termasuk pemasangan implant hidung menjadi sesuatu yang cukup populer dilakukan guna mendapatkan penampilan yang lebih menarik. Tentunya, dalam prosedur operasi tersebut, dokter bedah plastik memiliki peran yang sangat penting untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. Seiring dengan semakin banyaknya permintaan untuk melakukan tindakan operasi bedah kosmetik, hal ini rupanya memicu munculnya beberapa klinik bedah yang dikelola bukan oleh dokter bedah ahli melainkan hanyalah dokter gadungan dan ilegal. Hal ini tentu membuat para calon pasien yang akan melakukan tindakan bedah plastik harus benar-benar cermat dalam memilih klinik sehingga bisa mendapatkan prosedur yang tepat dari dokter bedh plastik terbaik.

Berikut ini adalah beberapa tips yang perlu diperhatikan saat ingin memilih dokter bedah plastik guna menjalani tindakan implant hidung yang akan mempercantik tampilan hidung dan wajah secara menyeluruh:

  • Pilih klinik yang memiliki sertifikasi badan usaha resmi

Pastikan untuk memilih dokter yang membuka klinik untuk praktek operasi bedah plastik dengan izin dan sertifikasi badan usaha resmi. Melalui sertifikasi tersebut bisa diketahui dan dipastikan bahwa dokter yang akan melakukan tindakan pembedahan telah sesuai dengan standar pendidikan, keamanan, bahkan mendapatkan pelatihan bedah plastik yang disetujui.

  • Memiliki kemampuan kerja yang inovatif

Seorang dokter ahli bedah plastik pastinya telah memiliki sejumlah pengalaman hingga bertahun-tahun dalam bidang tersebut sehingga mampu menghadapi berbagai keluhan pasien. Sebelum mengambil keputusan untuk memilih dokter bedah plastik tersebut untuk melakukan tindakan implant hidung maka melihat bagaimana proses pekerjaan dokter baik sebelum ataupun pasca operasi bisa jadi pertimbangan.

  • Menjalin komunikasi dan hubungan baik dengan pasien

Selain kemampuan untuk bekerja dengan baik, memilih dokter bedah plastik yang memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dengan pasien menjadi hal yang tak boleh dilewatkan. Tindakan operasi plastik seperti implant hidung merupakan tindakan yang lebih bersifat personal sehingga dibutuhkan komunikasi yang baik di antara dokter dan pasien.

  • Meminta rekomendasi dari orang yang berpengalaman

Menemukan dokter bedah plastik yang berkualitas terbaik dan terpercaya tentu menjadi hal yang sulit untuk dilakukan apalagi bagi orang awam. Inilah mengapa meminta rekomendasi dari orang yang sudah berpengalaman tentu akan sangat membantu baik itu saudara, kenalan, teman, ataupun lainnya. Tentu saja, ketika mendapatkan rekomendasi sebaiknya juga tidak serta merta mempercayai tanpa melakukan survei terlebih dahulu.

Banyak orang seringkali tergiur dengan biaya operasi yang murah sehingga tanpa berpikir panjang mengambil keputusan untuk menjalani prosedur bedah plastik. Tujuan untuk mendapatkan penampilan yang lebih cantik dan menarik bisa menjadi bencana ketika ternyata dokter bedah plastik yang menjalankan prosedur implant hidung ternyata gadungan dan ilegal. Hal ini bukan hanya merugikan secara finansial melainkan juga bisa memungkinkan menimbulkan risiko yang membahayakan jiwa. Inilah mengapa ketika tertarik untuk menjalankan operasi bedah plastik termasuk untuk memasang implant hidung pastikan untuk memilih dokter bedah plastik yang tepat, profesional, berlisensi, dan terpercaya.